humanities

Imam Masjid Baiturrahim Katewel Mengaku, Toleransi Umat Beragama di SBD Sangat Tinggi

×

Imam Masjid Baiturrahim Katewel Mengaku, Toleransi Umat Beragama di SBD Sangat Tinggi

Share this article

LOURA, MENARASUMBA.COM – Toleransi yang diperlihatkan umat beragama lain terhadap umat muslim di Katewel yang sedang melaksanakan ibadah puasa sangat tinggi.

Pengakuan ini disampaikan Imam Masjid Baiturrahim Katewel, Haji Idris Muhammad Ali saat menyambut kehadiran jajaran Polsek Loura yang datang untuk berbagi takjil, Rabu (12/03/2025).

Haji Idris mengatakan, secara umum toleransi beragama di Sumba Barat Daya sangat tinggi.

“Yang kami rasakan sebagai umat muslim di Ketewel, asli sejak dulu sampai detik ini aman semua,” tuturnya.

“Terlebih dalam bulan puasa ini kami sangat merasa nyaman, baik siang maupun saat sholat tarawih aman sekali,” katanya lebih lanjut.

Umat muslim di Katewel juga merasa terayomi dengan kehadiran pihak kepolisian lewat berbagai kegiatan sosial.

“Apalagi sejak beberapa tahun yang lalu sudah ada Pos Polisi di sini, kami tambah sejuk lagi dan ini sungguh fakta yang kami alami kita baik siang maupun malam,” imbuh Haji Idris.

Karena itu, salah satu tokoh umat muslim di Katewel ini mengimbau seluruh umat beragama untuk saling menghargai dan merawat toleransi yang sudah membudaya di tengah masyarakat.

Mewakili umat muslim jamaah Masjid Baiturrahim yang jumlahnya mencapai seribu lebih ini, dirinya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kehadiran Kapolsek Kota Tambolaka bersama jajarannya untuk berbagi takjil.

“Harapan kami kiranya kerukunan ini terjaga tidak saja selama bulan suci Ramadhan tapi senantiasa hadir selamanya,” pungkas Ketua Takmir Masjid Baiturrahim Katewel ini. ( JIP/MS )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *